Pancur,21 sep 2021

Kasi Pemerintahan Kecamatan Pancur Maruli Dwi Ronisa, ST  menyampaikan tahapan pengisian katdes se kec pancur sbb:

TAHAPAN PENGANGKATAN PERANGKAT DESA PADA KECAMATAN PANCUR

Pada tahun 2021, di Kecamatan Pancur terdapat 10 Desa yang mengadakan seleksi Pengangkatan Perangkat, karena mengalami kekosongan. Adapun jumlah kekosongan perangkat sejumlah 19 (sembilan belas) perangkat, dengan rincian sebagai berikut :

NO. NAMA DESA JUMLAH FORMASI
1 PANDAN 3
2 JOHOGUNUNG 3
3 KEDUNG 1
4 CRIWIK 1
5 SUMBERAGUNG 2
6 PANCUR 3
7 POHLANDAK 3
8 JAPELEDOK 1
9 WARUGUNUNG 1
10 KARASKEPOH 1
JUMLAH 19

 

  1. Pemberitahuan kepada Bupati melalui Camat terkait rencana pengangkatan Perangkat Desa dengan seleksi;
  2. Tahapan Pengisian Pengangkatan Perangkat Desa, se-Kecamatan pancur
  1. Persiapan, dilaksanakan pada Bulan Agustus 2021
  • Perencanaan (Oleh Kepala Desa bersama-sama dengan BPD)
  • Sosialisasi dan Pembentukan Panitia Pengangkatan Desa (Oleh Panitia Pengawasan dan Kepala Desa)
  • Pembuatan Tatib, Jadwal dan RAB (Oleh Penitia Pengangkatan)
  1. Penjaringan, dilaksanakan pada bulan September 2021
  • Pengumuman Kekosongan Perangkat Desa (Oleh Penitia Pengangkatan)
  • Pembukaan Pendaftaran (Oleh Penitia Pengangkatan)
  • Perpanjangan Pendaftaran (Oleh Penitia Pengangkatan)
  • Penelitiah Berkas (Oleh Penitia Pengangkatan)
  • Pemberitahuan Kelengkapan Berkas (Oleh Penitia Pengangkatan)
  • Perbaikan Kelengkapan Berkas (Oleh Calon Peserta yang berkasnya kurang lengkap)
  • Penetapan Calon (Oleh Penitia Pengangkatan)
  1. Penyaringan, dilaksanakan pada bulan Oktober 2021
  • Laporan Calon Perangkat ke Bupati Cq. Kepala Dinpermades (Oleh Panitia Pengangkatan),
  • Penandatanganan dengan Pihak Ketiga (jika pelaksanaan pelaksanaannya bekerja sama dengan pihak ketiga yang berkompeten) dan Persiapan Proses Seleksi (Oleh panitia bersama-sama dengan pihak ketiga),
  • Penyampaian Hasil Seleksi beserta lampiran nilai dan peringkat, Kepada Ketua Panitia (oleh pihak Ketiga)
  • Laporan Pelaksanaan Penyaringan (oleh panitia pengangkatan kepada Kepala Desa)
  1. Penetapan, akan dilaksanakan pada bulan November 2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *